Pages

Senin, 11 Maret 2013

Jenis-jenis Transfortasi Udara


Pesawat terbang atau pesawat udara atau kapal terbang atau cukup pesawat saja adalah kendaraan yang mampu terbang di atmosfer atau udara. AIRCRAFT
Aircraft dalam bahasa Inggris berarti pesawat terbang, pesawat udara, kapal terbang atau cukup kita sebut pesawat dalam kehidupan kita sehari-hari dalam bahasa Indonesia merupakan transportasi/kendaraan manusia yang mampu terbang di udara.

Sejarah singkat ditemukannya pesawat diawali oleh usaha Orville Wright dan Wilbur Wright atau sering sidebut Wright bersaudara. mereka membuat pesawat yang diberi nama Flyer pada tahun 1903 di Amerika. Sejak keberhasilan mereka, banyak orang yang berusaha untuk membuat pesawat yang lebih baik sehingga terbentuk pesawat seperti sekarang ini. Pesawat sekarang sungguh berbeda dengan pesawat pada masa Wright bersaudara. Dengan Teknologi yang canggih, pesawat sekarang memiliki banyak keunggulan.

Aircraft dapat terbagi dalam banyak jenis dan tipe. Berikut jenis-jenis aircraft secara umum yang terbagi atas 10 macam transportasi udara:



1. Airliner (Pesawat Komersial/Pesawat Penumpang)
Pesawat penumpang sipil (Inggris: airliner) adalah pesawat terbang atau pesawat udara yang digunakan untuk mengangkut penumpang sipil beserta bagasi dan kargo (dengan kapasitas tertentu). Syarat-syarat mengenai pengangkutan sipil diatur dalam undang-undang, baik pemerintah maupun internasional melalui lembaga PBB bernama ICAO (International Civil Aviation organization).
Pesawat Airbus A380 diproduksi oleh Airbus S.A.S. Pesawat ini adalah sebuah pesawat dengan dua tingkat, dengan empat mesin yang mampu memuat 850 penumpang dalam konfigurasi satu kelas atau 555 penumpang dalam konfigurasi tiga kelas. Pesawat ini melaksanakan penerbangan perdana pada 27 April 2005 dan akan memulai penerbangan komersial pada akhir tahun 2007 setelah ditunda beberapa kali. Pesawat ini juga merupakan pesawat komersial (pesawat penumpang) terbesar yang pernah dibuat. Saat pesawat pertama dibuat dan terbang mengangkasa, ukuran pesawat terus dibuat semakin besar. Pada tahun 1950 boeing memproduksi 707 yang besar. kemudian pada tahun 1970, boeing memproduksi dan meluncurkan boeing 747 yang berukuran lebih besar lagi. Tahun 2006, pesawat raksasa A380 baru mengangkasa.

Saat ini Airbus A380 adalah pesawat terbang sipil yang paling ambisius. Ketika memasuki layanan pada bulan Maret 2006, A380 akan menjadi pesawat terbang terbesar di dunia, melebihi Boeing 747. Airbus memulai pembuatan pesawat terbang besar ini dengan model A3XX, pada bulan Juni 1994.
Karena saking besarnya, maka desainnya disesuaikan dengan infrastruktur yang sudah ada di bandara dengan sedikit modifikasi dibandara tersebut,dengan biaya operasional per kursi sekitar 15-20% lebih kecil dari pada yang terdapat pada Boeing 747-400. Dengan luas lantai 49% lebih banyak, lebih banyak ruang dan 35% tempat duduk lebih banyak dari pesawat komersial terbesar yang pernah ada. Airbus memastikan bahwa kursi yang ada lebih luas dan lebih nyaman untuk kenyamanan penumpang. Menggunakan teknologi yang paling maju, yang A380 ini juga dirancang untuk memiliki emisi bahan bakar 10-15% lebih rendah, dan menhasilkan sedikit kebisingan.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Free Car 6 Cursors at www.totallyfreecursors.com